Tteokbokki

TTEOKBOKKI


Tteokbokki adalah penganan Korea berupa tteok dari tepung beras yang dimasak dalam bumbu gochujang yang pedas dan manis. Tteok yang dipakai berbentuk batang atau silinder. Penganan ini merupakan makanan rakyat yang banyak dijual di pojangmacha.
Pada awalnya, penganan ini berasal dari masakan istana Dinasti Joseon yang disebut gungjung tteokbokki. Pada waktu itu, masakan ini berupa huintteok yang dimasak dengan kecap asin bersama daging sapi, bagogari, kecambah kacang hijau, peterseli, shiitake, wortel, dan bawang bombay. Rasanya jauh berbeda dari tteokbokki berbumbu cabai yang dikenal sekarang. Selain itu, tteok yang dipakai bisa terdiri dari 5 warna yang melambangkan Korea: merah, kuning, putih, hitam, dan biru.
Kawasan Sindang-dong di Seoul dikenal sebagai tempat makan tteokbokki. Seusai Perang Korea, kios kecil di Sindang-dong adalah kios pertama yang menjual tteokbokki dengan bumbu cabai. Hingga kini, di kawasan Sindang-dong terdapat banyak kios tteokbokki.
Cara membuat  Bahan:
  • 250 gram tepung beras
  • 3 sendok makan tepung tapioka
  • air panas secukupnya
  • garam secukupnya
  • minyak goreng secukupnya
       Saus:
  • 5 siung bawang putih
  • 2 sendok makan gochujang
  • 2 butir bawang merah
  • buah cabai rawit
  • 2 sendok makan gula pasir
  • merica bubuk secukupnya
  • garam secukupnya
  • minyak goreng secukupnya
       langkah langkah membuat tteokbokki:
  1. Campurkan tepung tapioka, tepung beras, dan garam. Aduk rata sambil dituangi air panas sedikit demi sedikit sampai adonan bisa diuleni dengan tangan.
  2. Uleni adonan tteok, buat seperti silinder dengan ketebalan sekita 1 cm. Setelah itu potong-potong sepanjang 2 ruas jari.
  3. Rebus adonan tteok di dalam air yang sudah diberi sedikit minyak goreng agar tidak lengket. Jika sudah mendidih dan tteok mengambang, angkat dari panci. Tiriskan airnya dan sisihkan.
  4. Haluskan bawang putih, bawang merah, dan cabai rawit, kemudian tumis dengan sedikit minyak goreng hingga harum. Masukkan pasta gochujang, tambahkan sedikit air, gula, garam, dan merica, lalu aduk hingga rata.
  5. Masukkan tteok dan odeng/bakso ikan, kemudian aduk hingga rata sambil dituangi minyak wijen.
  6. Sajikan tteokbokki di atas piring. Taburi dengan wijen sangrai dan daun bawang. Belah telur rebus menjadi dua bagian, kemudian letakkan di sampingnya.

  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar